Alamat
Desa Mekar Mulya Kec. Sematu Jaya, Kab. Lamandau
Indeks Kepuasan Masyarakat Terhadap Pelayanan di Desa Mekar Mulya
Diolah oleh Choirul Fuadi, S.Pd.I, M.Hum
Prakata dan Metode
Kami – Pemerintah Desa Mekar Mulya – melakukan survey secara terbuka kepada masyarakat, khususnya yang telah merasakan pelayanan di pemerintahan Desa Mekar Mulya. Survey ini menggunakan open dan close-ended question dengan skala 1 – 4. Skor 1 memiliki skor rendah dan tertinggi 4.
Periode survey yakni 25- 28 Februari 2023 (ditutup untuk publikasi tanggal 28 februari pukul 09.00 wib). Total responden yang mengisi survey sebanyak 150 orang. Bagian survey terdiri atas
1) Data diri, (nama, jenis kelamin, pendidikan dan pekerjaan)
2) kemudian mengisi jenis layanan yang diterima (dibuat menggunakan open-ended question atau terbuka berdasarkan pengalaman yang diterima).
Dan, 3) Responden diberikan 6 pertanyaan yang menanyakan seputar layanan yang diterima, SDM serta sarana dan prasarana.
Profil Responden
Tabel 1. Responden berdasarkan jenis kelamin
Ada 84 Laki – laki (56%) dan 66 Perempuan (44%) yang berpartisipasi dalam survey ini.
Tabel 2. Responden berdasarkan Pendidikan
Responden berdasarkan tingkat pendidikan yakni SD 19 orang (12,7%), SMP 25 orang (16.7%), SMA 64 orang (42.7%), S1 39 orang (26%), dan S2 3 orang (2%).
Tabel 3. Responden berdasarkan Pekerjaan
PNS berjumlah 25 orang (16.7%), TNI 1 orang (0,7%), Polri 1 orang (0,7%), Pekebun 34 orang (22.7%), wirausaha 18 (12%), swasta 21 (14%), lainya 50 orang (33.3%).
Jenis Layanan yang diterima yakni
- Pengurusan KTP, AKTA dan KK
- Sertifikat tanah, SPPT dan Pajak Bumi dan Bangunan
- Surat Keterangan Nikah,
- Surat Keterangan Usaha,
- Surat Izin Lokasi,
- Berkaitan Perizinan,
- Surat Izin Keramaian,
- Mitra Sekolah dalam Pendidikan,
- Data Kependudukan,
- Surat Pengantar Kehilangan,
- Persyaratan Pensiun,
- Surat Keterangan Kematian,
- Surat Keterangan Domisili
- Surat Pengantar ke Disdukcapil.
- Dan, Surat Keterangan Lainya.
Persentase Pelayanan
- Bagaimana pendapat saudara tentang kesesuaian persyaratan pelayanan dengan jenis pelayananya
Sebanyak 32.7% atau 49 responden menjawab sesuai, 66.7 % atau 100 orang responden menjawab sesuai, dan 0.7 % atau 1 orang menjawab kurang sesuai.
- Bagaimana pemahaman saudara tentang kemudahan prosedur pelayanan
Sebanyak 32% atau 48 responden menjawab sangat mudah, 67.3 % atau 101 orang responden menjawab mudah, dan 0.7 % atau 1 orang menjawab kurang mudah.
- Bagaimana pendapat saudara tentang kecepatan waktu dalam memberikan pelayanan.
Sebanyak 26% atau 39 responden menjawab sangat cepat, 68 % atau 102 orang responden menjawab cepat, dan 6 % atau 9 orang menjawab kurang cepat.
- Bagaimana pendapat saudara tentang kompetensi/kemampuan petugas dalam memberikan pelayanan.
Sebanyak 26.7% atau 40 responden menjawab sangat kompeten, 71.3 % atau 107 orang responden menjawab kompeten, 1.3 % atau 2 orang menjawab kurang kompeten, dan 0.7% atau 1 orang menjawab tidak kompeten.
- Bagaimana pendapat saudara tentang perilaku petugas dalam memberikan pelayanan terkait kesopanan dan keramahan.
Sebanyak 34.7% atau 52 responden menjawab sangat sopan dan ramah, 64.7 % atau 97 orang responden menjawab sopan dan ramah, dan 0.7 % atau 1 orang menjawab kurang sopan dan kurang ramah.
- Bagaimana pendapat saudara tentang kualitas sarana dan prasarana.
Sebanyak 27.3% atau 41 responden menjawab sangat baik, 64.7 % atau 97 orang responden menjawab baik, dan 8 % atau 12 orang menjawab cukup.
Kesimpulan
Pertama, pada indikator kesesuaian persyaratan pelayanan dengan jenis pelayananya dan indikator kemudahan prosedur pelayanan, responden memberikan skor sesuai dan sangat sesuai dan mudah dan sangat mudah. Ini berarti adanya kemudahan dan kesesuain dalam pelayanan yang diberikan.
Kedua, indikator kecepatan waktu dalam memberikan pelayanan masih ada responden memberikan respon kurang cepat. Ini mungkin terjadi karena berbagai faktor, namun harus ditingkatkan oleh pemdes agar persepsi masyarakat meningkat.
Ketiga, Indikator kompetensi/kemampuan petugas dalam memberikan pelayanan. Pada indikator ini, pemdes mendapat skor terendah yakni tidak kompeten dan kurang kompeten.
Keempat, perilaku petugas dalam memberikan pelayanan terkait kesopanan dan keramahan. Dalam hal ini, petugas/perangkat desa harus lebih memperhatikan kesopanan dan keramahan. Meski, 99% responden memberi jawaban positif, namun ada 1 responden yang mendapat pengalaman negatif.
Dan, kelima, kualitas sarana dan prasarana harus lebih ditingkatkan.